Berjalan
By
Ila Rizky Nidiana
Sebuah titik perjalanan
yang sempat terlintas
menyuruhku memeriksa kembali
ke belakang
jejak kaki yang dulu
kusibak
dengan banyak noktah
hitam yang menitik
Di pantai, di sudut
kota asing
aku belajar mengeja isyarat Tuhan
tentang takdir yang
bergulir pelan
Aku tak akan pernah
bisa berbalik
menatap bayang nisbi yang
kulepas perlahan
Di temaram lantai
masjid
di hamparan kaki langit
di dekapan pantai
senggigi
Aku tahu Tuhan
memaafkan
jejak yang tertinggal
Aku akan tetap berjalan
menemuNya di sujud
doadoa malam
untuk bersegera kembali
pulang
300612
smg Allah sllu memberi keberkahan buat Kiky...amin
BalasHapusila, tulisanmu itu bernyawa.
BalasHapusBahasanya juga dewasa namun tetap ringan dicerna.
Dari segi penampilan kamu nyaris sempurna, komunikasi dengan penonton juga LUAR BIASA...
*Eh sorry salah, ini bukan Idol ya..?? :))
....dan aku masih menikmati perjalanan panjang ini yang belum ku ketahui kapan dan dimana aku harus kembali berlabuh.
BalasHapussaya yakin foto itu diambil di lombok.. :)
BalasHapusbagus bagus, puisinya bagus :)
BalasHapus