Quote of The Day

Selepas musim yang berganti, cara terbaik untuk memudahkan syukurmu terlantun adalah dengan menyederhanakan harapanmu hari ini.

Kamis, 07 April 2016

Inilah Cara Bagaimana Membuat Resep Es Teh Rempah

Inilah Cara Bagaimana Membuat Resep Es Teh Rempah

Teh merupakan minuman yang sangat populer sejak dahulu kala. Sampai saat ini, banyak orang memilih teh sebagai minuman pembuka atau pun penutup hidangan. Apalagi minuman es teh yang selalu menjadi minuman pendamping utama untuk semua makanan. Tidak hanya sebagai minuman pendamping makanan saja, teh pun bisa dijadikan sebagai minuman saat sedang bersantai. Untuk kamu yang ingin membuat minuman yang satu ini untul temani waktu senggangmu, kamu bisa membuat kreasi menjadi minuman sehat. Apa saja bahan-bahan yang diperlukan dan cara pembuatannya? Simak penjelasannya di bawah ini.


Teh rempah (detik.com)

Salah satu inovasi teh yang bisa kamu coba adalah Es Teh Rempah. Minuman yang satu ini bisa menjadi alternatif minuman sehat untukmu karena ada tambahan rempah-rempah di dalamnya. Lalu, apa alat dan bahan yang harus disiapkan? Untuk alat yang akan disiapkan adalah panci dan gelas. Sedangkan untuk bahan yang harus disiapkan ada beberapa yaitu seperti teh celup 2 kantong, air sekitar 350 ml, susu kental manis putih sebanyak 3 sachet, es batu secukupnya, bunga lawang kering 2 buah, kayu manis 1 ruas dan cengkeh cukup 3 butir saja. Siapkan semua alat dan bahan yang dibutuhkan, dan untuk bahan, pastikan rempah yang digunakan telah bersih.

Bagaimana cara pembuatan minuman sehat ini?

Cara pembuatannya cukuplah mudah. Kamu hanya perlu mendidihkan air di dalam panci. Setelah mendidih, masukkanlah rempah yang telah disiapkan sebelumnya. Rebus rempah dan tunggu sampai aroma rempah keluar. Jika aromanya sudah keluar, kecilkan api lalu masukkan 2 kantong teh. Rebuslah hingga mendidih.

Sambil menunggu teh mendidih, siapkan gelas dan tuang susu ke dalamnya. Setelah itu, masukkan rebusan teh dan rempah tadi, aduk merata. Diamkan sampai dingin lalu tambahkan es batu. Es Teh Rempah pun siap diminum. Untuk teh yang digunakan, teh Sariwangi sangatlah cocok untuk minuman ini sebab kenikmatan teh yang satu ini akan menambah kesegaran minuman teh rempah yang menyehatkan badan.





2 komentar:

  1. Hmm..kayaknya enak nih, rasanya anget-anget gitu ya. Ato mirip kayak teh tarik gitu ya mb Ila..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, mirip teh tarik, mba Ika. Pakai susu dan rempah juga.

      Hapus

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung.
Mohon komen pakai url blog, bukan link postingan. Komen dengan menggunakan link postingan akan saya hapus karena jadi broken link. :)

Komunitas