Quote of The Day

Selepas musim yang berganti, cara terbaik untuk memudahkan syukurmu terlantun adalah dengan menyederhanakan harapanmu hari ini.

Minggu, 09 Oktober 2016

Yang Sebaiknya Dilakukan dan Tidak Dilakukan saat Hamil 7 Bulan

Yang Sebaiknya Dilakukan dan Tidak Dilakukan saat Hamil 7 Bulan

Hari Sabtu yang lalu saya berkesempatan datang ke Pekalongan untuk liputan suatu event yaitu Pekan Batik Nusantara 2016. Saat menghubungi teman blogger di Pekalongan, dua di antaranya yaitu mba Tanti dan mba Noorma. Karena mba Tanti lagi sibuk jadi hanya mba Ika yang sempat bertemu di malam sebelum saya datang. Sedangkan mba Noorma datang Sabtu pagi saat saya sedang di Dafam Hotel. Ingat mb Noorma sedang hamil, saya jadi paham bagaimana gundahnya seorang ibu menjalani kehamilan.

A photo posted by Ila Rizky (@ilarizky) on

Ia yang sudah lama nggak ngeblog sempat bilang, Hamil yang sekarang beda dengan waktu hamil Noofa, anak pertamanya. Padahal dulu seneng banget nulis, ke mana-mana masih kuat. Sekarang ia menulis saja tidak. Jadi begitu tahu ada event di Pekalongan ia menyambangi teman blogger yaitu mba Ika dan saya. Saya tanya mba Noorma sudah berapa bulan kehamilan, ternyata sudah masuk bulan ke-7. Masih lama ya buat masuk ke HPL. 

Selamat yo! Semoga sehat selalu, mbak. Sudah memasuki trisemester ketiga kehamilan yang pastinya sangat mendebarkan. Setiap ibu yang hamil 7 bulan sudah pasti akan merasa lebih was-was karena ini adalah semester terakhir dari kehamilan. Dibandingkan dengan trisemester kedua yang cenderung tenang dan tidak banyak masalah, di trisemester ketiga mungkin saja ada banyak ketidaknyamanan yang akan dirasakan oleh mb Noorma dan para ibu lainnya yang mengalami kehamilan di bulan ke tujuh terutama karena perut yang semakin menekan dada hingga terasa sesak. 

Perut yang semakin membesar akan menyebabkan ibu hamil kesulitan untuk menjaga keseimbangan sehingga harus berjalan dengan lebih perlahan. Kemudian beban yang lebih berat akan memberikan tekanan yang lebih besar pada kaki, perut, dan kandung kemih. Sehingga, masalah yang akan dihadapi di trisemester ketiga akan jauh lebih kompleks dibandingkan dengan trisemester sebelumnya. 

Memasuki bulan ke-7 kehamilan ini, ada beberapa hal penting yang sebaiknya diingat oleh ibu hamil berdasarkan beberapa nasihat para orang tua yang saya kenal. Diantaranya adalah: 

Perhatikan pemilihan makanan dan diet 

Memasuki trisemester ketiga, ibu hamil dianjurkan untuk mengkonsumsi lebih banyak makanan yang banyak mengandung omega-3. Pada tahap ini, perkembangan kognitif dan visual bayi sangat cepat sehingga membutuhkan makanan yang banyak mengandung asam lemak omega-3. Asam lemak omega-3 bisa didapatkan dari makanan laut (seafood). 

Jika ibu hamil sedang alergi terhadap berbagai jenis makanan laut, ada baiknya Anda mencoba mencari beberapa sumber asam lemak omega-3 selain seafood. Beberapa sumber asam lemak omega 3 selain ikan laut diantaranya adalah: telur, kacang-kacangan, sayur bayam, minyak zaitun, daging sapi, dan susu kambing atau susu sapi. 

Perbanyak jalan kaki 

Memasuki trisemester ketiga, ibu hamil dianjurkan untuk lebih banyak jalan kaki. Jika kandungan dianggap beresiko rendah oleh dokter atau bidan, sebisa mungkin jangan malas untuk jalan kaki minimal 30 menit setiap hari. 

Lakukan juga olahraga untuk menjaga kebugaran 

Beberapa olahraga ringan yang dianjurkan untuk ibu hamil di usia 7 bulan diantaranya adalah peregangan dasar. Ibu hamil dianjurkan untuk berlatih atau berolahraga untuk menjaga kebugaran agar tidak merasa lesu selama persalinan. 

Penuhi kebutuhan zat besi 

Berbagai makanan yang bisa menjadi sumber zat besi diantaranya adalah telur, kacang-kacangan, sayuran, daging sapi, dan buah-buahan. 

Latihan pernafasan dan meditasi 

Bukan rahasia apabila saat memasuki trisemester ketiga, ibu hamil seringkali merasa stress, atau merasa terbebani dengan berbagai pikiran seputar persalinan. Oleh karena itu, dianjurkan kepada setiap ibu hamil untuk pandai-pandai mengelola stres. Salah satu caranya adalah dengan meditasi atau dengan melatih pernapasan. 

Yang sebaiknya dihindari ibu hamil 

Saat memasuki trisemester ketiga yang di mulai dari bulan ke-7 kehamilan, hindarilah beberapa hal berikut ini:
  1. Merokok dan mengkonsumsi alkohol 
  2. Membungkuk (walaupun tidak terlalu mutlak) 
  3. Mengangkat beban berat 
  4. Tidur terlentang, dan
  5. Hindari stres
Nah, semoga kehamilan para ibu di usia 7 bulan dimudahkan segalanya ya hingga proses persalinan berjalan lancar. Aamiin. 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung.
Mohon komen pakai url blog, bukan link postingan. Komen dengan menggunakan link postingan akan saya hapus karena jadi broken link. :)

Komunitas